Tip Otomotif

Fungsi Knock Sensor dan Cara Kerjanya

Fungsi Knock Sensor – Setiap mesin mobil pasti memiliki berbagai macam jenis sensor. Terlebih mesin mobil yang sudah menggunakan sistem Electronic Fuel Injection (EFI), maka waktu pengapian berjalan dapat dikontrol secara otomatis untuk menyesuaikan kondisi mesin. Namun, waktu pengapian ini bisa jadi tidap tepat dan menimbulkan getaran atau knocking. Maka dari itu, dibutuhkan fungsi knock sensor untuk mendeteksi ketukan pada mesin.

Apa Itu Knock Sensor Mobil?

Knock sensor adalah sebuah komponen yang terdapat di dalam mesin mobil yang disematkan sebuah teknologi penyemprotan elektronok atau EFI. Baik itu pada pada mobil dengan mesin bensin ataupun mesin diesel. Di dalam mesin mobil, sistem pengapian sudah diatur secara otomatis dengan menyesuaikan dengan kondisi mobil itu sediri.

Namun, terkadang waktu pengapian ini kurang tepat dan menimbulkan knocking atau ketukan. Adanya ketukan dan getaran ini tentu menandakan adanya masalah pada mesin yang perlu segera diperbaiki. Mengingat letak mesin yang berada di dalam mobil, maka dibutuhkan fungsi knock sensor agar menunjukkan adanya getaran yang tidak normal di dalam mesin.

Fungsi Knock Sensor

Fungsi knock sensor ini untuk mendeteksi ketukan ataupun getaran tidak wajar yang terjadi karena waktu pembakaran yang tidak sesuai ketika mesin sedang beroperasi. Yang sering terjadi adalah, waktu pengapian lebih awal maju daripada yang seharusnya, sehingga hal ini menyebabkan sensor knocking memberi sinyal waspada.

Related Post

Apabila sinyal sensor muncul, maka kamu perlu segera melakukan servis mobil untuk menyelaraskan kembali waktu pengapian. Karena memang ketika sinyal peringatan dari knock sensor ini kamu abaikan, maka risiko kerusakan terhadap mesin dapat muncul kapan saja. Bisa juga getaran yang terlalu tinggi ini menyebabkan terjadinya ledakan atau pembakaran cacat (lebih awal) di dalam ruang bakar silinder.

Ada kemungkinan juga pembakaran di dalam mesin bukan dari letupan bunga api besi, melainkan dari ledakan knocking. Maka akan berakibat performa mesin yang menurun dan komponen yang gampang aus di dalamnya.

Cara Kerja Knock Sensor

Knock sensor ini mengandalkan komponen yang memiliki nama piezo elektrik yang bertugas untuk mendeteksi getaran atau knocking pada mesin. Komponen tersebut akan mengirim sebuah sinyal output yang sebanding dengan getaran dari mesin dan menuju ECU sebagai input untuk menuju proses selanjutnya. Ketika ECU sudah menerima sinyal tersebut, maka akan muncul perintah dari ECU ke pengapian untuk memundurkan proses pembakaran.

Setelah bagian pengapian ini sudah menyesuaikan waktu pembakaran, maka knocking pun bisa menghilang. Selanjutnya, knock sensor akan mendeteksi hal ini dan mengirim sebuah sinyal data menuju ECU untuk memberi tahu bahwa sudah tidak ada ketukan dan getaran yang terjadi. Dengan begitu, ECU akan memajukan kembali waktu pengapian seperti sedia kala.

Dan itu dia cara kerja dan fungsi knock sensor yang pelru kamu ketahui. Pahami dengan benar agar permasalahan yang ada bisa dihindarkan, semoga bermanfaat.

Postingan Terbaru

7 Tips Berkendara Saat Hujan Deras Agar Sampai Tujuan

Saat hujan deras, berkendara merupakan hal yang sangat berisiko tinggi. Hal ini dikarenakan jalanan yang…

26 Oktober 2022

Mobil Kabin Luas Lebih Disukai Para Ibu, Ini 3 Alasannya!

Mobil dengan kabin luas merupakan dambaan dari setiap Ibu-Ibu. Hal ini berbanding terbalik saat kamu…

25 Oktober 2022

Mau Service Mobil? Perhatikan 3 Hal Ini!

Service mobil merupakan kegiatan yang perlu dilakukan oleh setiap pemilik mobil. Tujuannya agar performa mobil…

24 Oktober 2022

Mengenal Water Repellent beserta Fungsinya!

Water repellent merupakan cairan untuk mencegah air menempel pada kaca mobil yang berbentuk seperti daun…

21 Oktober 2022

4 Cara Menghindari Resiko Flat Spot Pada Ban Mobil

Ban mobil merupakan salah satu komponen yang memiliki peran penting dalam menjaga keseimbangan suatu kendaraan.…

20 Oktober 2022

Apa Saja Sih Fungsi Spoiler Mobil?

Fungsi spoiler mobil adalah untuk menambah downforce atau tekanan ke bawah mobil. Hal ini tentu…

19 Oktober 2022